Pelatihan Desain Grafis Kelurahan Tomba
Beberapa hari lalu saya berkesempatan menjadi salah satu narasumber pada Pelatihan Desain Grafis yang di adakan oleh pihak Kantor Kelurahan Tomba Kota Baubau. Pelatihan ini di hadiri kurang lebih 20 peserta yang berasal dari masyarakat kelurahan tomba dengan berbagai macam latar belakang, Beberapa diantaranya adalah masyarat pelaku UMKM, mahasiswa dan bahkan Ibu Rumah Tangga.
Tidak sendiri, pelatihan kali ini saya bersama dengan kak Sukri Ghazali sebagai narasumber. Ini menjadi kebanggaan tersendiri buat saya bisa membersamai kak Sukri, dimana beliau memang pakar di bidang ini. Kak Sukri banyak memberikan materi terkait fotografi dan digital imaging, bagaimana teknik mengambil foto yang baik dan memproses hasil foto tersebut menggunakan perangkat lunak sehingga membuat hasil foto terlihat apik dan ciamik. Tentu teknik-teknik tersebut saat ini sangat dibutuhkan sekali baik untuk sekedar mengabadikan momen di kehidupan sehari-hari, maupun untuk kebutuhan UMKM agar produk terlihat lebih menarik.
Melengkapi materi Kak Sukri saya mengambil topik memperkenalkan berbagai macam aplikasi yang sering digunakan untuk kebutuhan desain grafis, yang menawarkan kemudahan dan kepraktisan saat digunakan, salah satunya adalah Canva. Canva menawarkan berbagai macam kemudahan untuk melakukan desain grafis, bahkan untuk awam sekalipun dengan bermodalkan drag and drop sudah bisa mengerjakan desain. Dengan adanya aplikasi seperti Canva tentunya semakin membantu dalam kebutuhan desain grafis semua kalangan, terutama yang mempunyai UMKM membuat desain produk menjadi lebih praktis dan menyenangkan.
Kegiatan pelatihan serupa ternyata rutin dilaksanakan oleh pihak Kantor Kelurahan Tomba untuk masyarakatnya. Menurut informasi dari pak ARI WIJAYA, S.IP., M.Adm.Pemb. selaku lurah tomba bahwa pihak Kantor Kelurahan Tomba sudah beberapa kali mengadakan pelatihan pemberdayaan untuk masyarakatnya demi meningkatkan kemampuan individu dan kolektif agar lebih mandiri secara ekonomi dan sosial. Saya sangat salut ke warga kelurahan tomba yang selalu aktif ikut serta dalam kegiatan-kegiatan seperti ini.

Tidak ada komentar: